Breaking!
Loading...

Tujuan Administrasi Pendidikan

loading...

Assalamualaikum kerabat. Pada postingan kali ini akan dibahas mengenai Tujuan Administrasi Pendidikan. Tujuan administrasi pada umumnya bertujuan supaya segala kegiatan mendukung dalam rangka menuju tercapainya tujuan pendidikan atau dengan kata lain administrasi yang digunakan dalam dunia pendidikan harus diusahakan untuk mencapai tujuan pendidikan.
Ada empat tujuan administrasi yang disampaikan oleh Sergiovanni dan carver (1975) dalam (Burhanuddin:2005) yaitu:
1. Efektifitas produksi
2. Efesiensi
3. Kemampuan menyesuaikan diri (adaptivenes)
4. Kepuasan kerja

Keempat tujuan di atas digunakan sebagai kriteria untuk menentukan keberhasilan dalam penyelenggaraan sekolah. Sebagai contoh: sekolah mempunyai fungsi untuk mencapai efektivitas produksi, yaitu menghasilkan lulusan yang sesuai dengan tuntutan kurikulum. 
Dalam pencapaian tujuan tersebut haruslah dilakukan usaha-usaha seefisien mungkin, yaitu dengan menggunakan dana, dan tenaga seminimal mungkin tetapi memberikan hasil sebaik mungkin, sehingga lulusan tersebut dapat melanjutkan ketingkat berikutnya dan dapat menyesuaikan dirinya dengan lingkunganya yang baru dan selanjutnya lulusan ini akan mencari kerja pada perusahaan yang memberikan kepuasan kerja kepada mereka.

Sementara itu tujuan administrasi pendidikan di Indonesia yang dilakukan di sekolah juga bersumber dari tujuan pendidikan Nasional yang digariskan dalam GBHN yaitu meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa, mempertebal semangat kebangsaan agar menjadi manusia pembangunan, mempertinggi budi pekerti, atau memiliki kepribadian, memiliki kecerdasan serta memiliki keterampilan.
Well, sekian artikel tentang Tujuan Administrasi Pendidikan. Baca terus atikel-artikel lainnya, sampa jumpa pada postingan selanjutnya. Semoga bermanfaat, wassalamm.
loading...
Previous
Next Post »
Thanks for your comment