Breaking!
Loading...

Contoh Penulisan Kata Pengantar Makalah, Proposal dan Skripsi

loading...

Assalamualaikum kerabat. Pada kesempatan kali ini akan dibahas Contoh Penulisan Kata Pengantar Makalah, Proposal dan Skripsi. Tanpa berlama-lama lagi berikut masing-masing Contoh Penulisan Kata Pengantar Makalah, Proposal dan Skripsi.

Kata Pengantar Makalah

KATA PENGANTAR

            Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas segala rahmat-Nya sehingga Makalah ini dapat terselesaikan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Makalah ini dimaksudkan untuk memenuhi tugas Program Studi Seni Budaya dan Keterampilan.

            Makalah ini menyajikan materi tentang ”Hakikat Pertumbuhan Dan Perkembangan Anak”. Dalam makalah ini selain pemaparan teori, juga dilengkapi dengan literature dari beberapa buku yang menyangkut masalah perkembangan peserta didik.

            Dengan selesainya pembuatan makalah ini, penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu memberikan sumbangan saran dan kritikan baik secara langsung maupun secara tidak langsung terutama mengenai isi materi maupun penulisannya.

            Penulis berharap makalah ini dapat dijadikan sebagai salah satu referensi di masa yang akan datang khususnya di bidang pendidikan. Namun, Penulis menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangannya. Oleh karena itu, dengan lapang dada dan dengan hati terbuka penulis mengharapkan kepada para pembaca untuk memberikan saran dan kritik yang sifatnya membangun demi sempurnanya makalah ini

Depok, 1 Januari 2050

loading...
Previous
Next Post »
Thanks for your comment