Breaking!
Loading...

Strategi COC - Menyerang dengan Pekka

loading...
Assalamualaikum, pagiiii sobat semua. Kali ini saya akan berbagi tips coc lagi nih, karena yang saya tahu masih banyak juga yang bertanya-tanya tentang game ini. Nah, kalo kalian clasher yang sedang bingung atau pusing menggunakan formasi gowipe (khususnya th 8), saya mau berbagi sedikit tips, walaupun sebenarnya saya bukan seorang master dalam game ini, tapi saya punya guru yang sangat andal loooh, ya, guru saya adalah pengalaman saya hehe.

Banyak orang bilang "PENGALAMAN ADALAH GURU TERBAIK". Banyak pemain coc yang galau lantaran PEKKA yang mereka pakai attack sering sekali muter-muter tidak jelas, melenceng ke arah samping/luar base lawan. Kalo hal ini sampai terjadi, maka kemungkinan kita gagal menang (masih untung sih dari pada gagal ginjal haha). Straight to the point aja deh ya.......

1. Hal pertama yang harus disiapkan tentunya adalah troops. Formasi yang biasa saya pakai bisa kalian lihat sendiri yaa. Jumlah troops atau komposisi akan saya bahas belakangan. Selanjutnya, jika semua sudah siap turun ke medan pertempuran dan sudah menelaah base lawan, mulai deh sobat bisa baca-baca do'a dalam hati (do'anya apa aja terserah).  

Next, turunkan 2 golem, bebas dari sebelah mana saja, atau kalian bisa turunkan golem dari tempat yang paling dekat dengan town hall. Setelah golem, pasukan berikutnya adalah wallbraker. Kebiasaan para clasher biasanya kurang fokus atau terburu-buru menurunkan wb alias wallbraker. Tunggu sampai serangan mortar jatuh, segera setelah jatuhnya serangan mortar kita bisa langsung menurunkan wb. Wb sendiri rentan banget mati tuh sama serangan mortar, jadi jangan buru-buru menurunkan wbnya yaa.

2. Sebarkan wizard (jangan ditumpuk). Kalau tembok musuh sudah hancur, sebar wizard ke colector/barrack/army camp atau apa saja yang ada di pinggir-pinggir base, usahakan untuk menggunakan satu wizard pada satu colector/barrack. Jangan sampai diturunkan semua wizardnya, sisakan paling sedikit 4-5 wizard - lebih banyak sisanya lebih bagus.





Ini adalah point utamanya, tujuan menyebar wizard supaya nantinya pekka tidak akan menyerang bagian-bagian luar base lagi. Setelah wizard disebar, jangan langsung menurunkan pekka, tunggu sampai bagian luar rata terlebih dulu, kalo wizard dan pekka diturunkan bersamaan, nanti yang ada pekkanya malah bantuin wizard, ngancurin bagian luar sampai keliling alias muter-muterin base gak jelas. kalau sudah sperti iitu serangan jadi tidak maksimal, lebih buruknya kita gagal mendapat kan bintang sama sekali.

3. Turunkan pekka bersamaan dengan BK dan tambahkan sisa wizard di belakangnya. Kalo isi cc biasanya saya keluarkan bersama sisa wizard tadi, jangan sampai lupa! Turunkan sisa wizard dan cc di belakang pekka dan BK, dengan begitu pekka dan BK otomatis jadi tameng untuk wizard. Karena defense musuh akan fokus pada pekka dan BK, wizard pun bisa dengan leluasa menembak sasaran yang ada di dekatnya. Lebih bagus lagi kalo masih ada golem, tameng wizard jadi tambah banyak tuhh hehe.


4. Nah, kali ini ada hal yang juga penting buat kalian perhatikan. Jika kalian berhadapan dengan musuh yang town hallnya berbeda satu level di atas kalian, atau musuh yang level town hallnya sama namun defensenya sudah pada mentok, saran yang sangat saya anjurkan adalah membawa rage spell. Gunanya adalah mempercepat pasukan yang sedang berusaha menghancurkan town hall, entah pasukan itu wizard, pekka atau BK, pokoknya kalian harus menambahkan rage spell ketika ada pasukan yang sedang berusaha menyerang town hall. 


Teman saya pernah bilang, "Ahhh, pake healing spell juga bisa kok." Benar! Kalian bisa saja tidak menggunakan rage spell, biasanya clasher seperti ini beralasan jika membuat rage spell mahal dan butuh waktu train yang lebih lama ketimbang healing. Hufhht, kalian tau kan sob, jika pasukan sudah sampai town hall itu berarti pasukan ada di tengah-tengah base bukan? Di kelilingi banyak defense mematikan bukan?

Memang benar, healing dapat memperlambat kematian pasukan dengan menambah darah pada pasukan kita. Tapi, jika terlalu banyak defense musuh yang menyerang pasukan kita, pasukan kita pun akan K.O sebelum TH musuh hancur. Kita tidak akan pernah tahu pasukan apa yang akan sampai lebih dulu ke TH musuh, dalam kasus ini saya ambil contoh bahwa troops saya yang tersisa hanyalah beberapa wizard.

Sudah tak ada lagi pekka ataupun BK di sana, sementara, seperti yang sudah kita ketahui bersama jika wizard sangat mudah mati jika terkena serangan tipe splash seperti, wizard tower maupun mortar - apa lagi di sana terlihat dengan jelas masih banyak defense musuh di sekeliling TH. Di sinilah keuntungan menggunakan rage spell, kebetulan rage spell saya sudah max (hehehe) jadi maksimal juga mempercepat wizard menghancurkan TH.


Rage spell juga sangat mujarab digunakan ketika cc musuh keluar, dengan formasi gowipe kita tidak perlu repot-repot memancing pasukan di cc musuh untuk keluar, kasarnya tabrak saja langsung. Cc musuh yang keluar akan secara otomatis memancing pasukan wizard kita untuk menghabisinya, wizard akan dengan sendirinya menyerang isi cc musuh yang keluar, tambahkan sisa wizard yang belum dikeluarkan dan gunakan rage spell.

Tapi dengan kejadian itu kita jadi mengeluarkan rage spell yang seharusnya kita gunakan untuk mempercepat pasukan kita menghancurkan TH. Kalo saya sih aman-aman saja dengan membawa 1 rage, yang penting adalah keyakinan hehe. Jika kalian tidak ingin mengambil resiko, maka cobalah bawa 2 rage spell. Ya, kalo kalian tidak sependapat dengan saya mengenai penggunaan spell yang tepat, kalian bisa coba praktekan sendiri - bawa 3 spell healing.  

Itu dia tips menyerang dengan formasi GOWIPE, cukup mudah 'kan? Nah, untuk komposisi pasukan yang sudah sering saya praktekan dan sukses adalah, 2 golem, 2 pekka, 19 wizard dan 7 wallbraker (TH 8). Untuk isi cc sendiri saya menggunakan wizard, jika kalian ingin menggunakan variasi lain juga bisa menggunakan pekka. Dengan catatan hapus 1 pekka yang kita train dan ganti dengan wizard, sebenarnya hitungannya jadi sama saja, intinya hanya membawa 2 pekka, yang dapat membedakan adalah, pekka yang kalian bawa dalam cc merupakan pekka dengan level di atas pekka yang kalian punya.

Untuk komposisi pasukan TH 9, 3 golem, 2 pekka, 16 wizard dan 8 wallbraker. Isi cc bisa wizard atau pekka atau juga golem, jika membawa golem di cc maka kurangi golem yang kita train menjadi dua dan ganti dengan wizard. Untuk spellnya 2 healing, 1 rage dan 1 jump spell. Selamat mencoba dan selamat bereksperimen.
loading...
Previous
Next Post »
Thanks for your comment